Diiming-imingi Dibelikan HP, Seorang Bapat Tega Cabuli Anak Tirinya Sebanyak 3 Kali

 

MOJOKERTO, JURNALDETIK.COM- Dijanjikan akan dibelikan HP , seorang bapak berinisial AYN (34) asal Jawa Tengah, berhasil mencabuli anak tirinya sebut saja Bunga (14) asal Magersari, Kota Mojokerto.

Pelaku sudah melakukan aksi pencabulan terhadap korban sebanyak 3 kali yang dilakukan di sejumlah Home Stay dan Hotel di by pass, Kota Mojokerto

Kapolres Mojokerto kota, AKBP Daniel Marunduri, S.I.K, melalui Kasat Reskrim, AKP Ach Rudy Zaini saat menggelar konferensi pers, menyampaikan, Korban merupakan anak sambung, karena pelaku telah menikah siri dengan ibu korban kurang lebih sudah 8 tahun.

Aksi pelaku terbongkar setelah korban tidak mau pulang ke rumahnya, karena merasa takut dengan pelaku. Dan ketika desak untuk pulang, korban akhirnya mengakui telah dicabuli oleh pelaku.

“Setelah di telpon orang tuanya, korban pulang dan menceritakan semua, perbuatan pelaku dan kemudian keluarga melapor ke Polres Mojokerto” ujar Kasat AKP Rudy pada Rabu (25/9/2024) Malam

Setelah mendapat laporan dari keluarga korban, masih kata AKP Rudy, Tim Resmob Satreskrim Polres Mojokerto Kota berhasil mengamankan pelaku pencabulan dalam kurun waktu kurang dari 24 jam.

” Pelaku bisa ditangkap di hari yang sama setelah keluarga melaporkan aksi pencabulan itu”, ungkap

Dalam hal ini, Pelaku terjerat pasal 81 ayat (1) dan atau ayat (2) Jo pasal 76 D dan atau pasal 82 ayat (1) Jo pasal 76 E UU No. 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak.

“Pelaku dijerat pasal persetubuhan dan atau pencabulan terhadap anak, dengan hukuman pidana paling singkat 5 tahun dan paling lama 15 tahun serta denda paling banyak sebesar 5 Milyar rupiah”. Pungkas AKP Rudi Zaeny.

Adapun barang bukti yang berhasil diamankan, 1 (satu) buah baju warna putih, 1 (satu) buah celana jins biru,1 (satu) buah mini shet warna putih garis ungu,1 (satu) buah kaos dalam warna pink,1 (satu) buah celana dalam warna putih motif bunga,1 (satu) buah kaos warna hitam,1 (satu) buah celana jins hitam,1 (satu) buah mini shet warna putih garis merah, 1 (satu) buah kaos dalam warna putih dan 1 (satu) buah celana dalam warna hijau motif bunga.(Kar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *