MALANG,JURNALDETIK.COM– Prestasi membanggakan kembali ditorehkan kontingen Kabupaten Mojokerto dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur IX. Atlet cabang olahraga Mixed Martial Arts (MMA), Rian Octavianus, berhasil menyumbangkan medali emas usai mengalahkan lawannya dari Kabupaten Blitar di partai final yang berlangsung di Malang Raya.
Kemenangan ini disambut penuh rasa syukur dan bangga oleh jajaran KONI Kabupaten Mojokerto. Dr. Nunung, salah satu official KONI Kabupaten Mojokerto, menyampaikan apresiasi tinggi atas capaian Rian yang dinilai sebagai buah dari latihan keras dan semangat juang yang luar biasa.
“Alhamdulillah, Rian Octavianus berhasil mempersembahkan emas untuk Kabupaten Mojokerto. Ini bukan hanya kemenangan pribadi, tapi juga kemenangan untuk kita semua. Kami sangat bangga dan mengapresiasi kerja keras Rian dan pelatihnya,” ujar Dr. Nunung dilansir dari Grup KONI kabupaten Mojokerto pada Selasa (24/6/2025)
Ia menambahkan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil dari proses panjang pembinaan atlet yang dilakukan secara serius oleh KONI bersama pengurus cabang olahraga.
“Prestasi ini menjadi bukti bahwa Mojokerto mampu bersaing dan unggul di level provinsi,” lanjutnya.
Dr. Nunung juga berharap capaian Rian bisa menjadi motivasi bagi atlet-atlet lainnya di berbagai cabang olahraga yang tengah bertanding maupun yang akan bertanding dalam beberapa hari ke depan. Ia meyakini, dengan semangat, disiplin, dan kekompakan, Mojokerto bisa meraih lebih banyak medali di ajang Porprov tahun ini.
“Kami berharap medali emas dari Rian bisa menjadi pemicu semangat bagi seluruh kontingen. Kita terus berdoa dan mendukung agar Mojokerto bisa terus menambah pundi-pundi medali dan memperbaiki peringkat,” pungkasnya.
Sementara itu, dari data sementara, kontingen Mojokerto terus menunjukkan tren positif dalam perolehan medali dan menempati posisi lima besar dalam klasemen sementara Porprov Jatim IX 2025.(Kar)
















