Tim Sepak Bola Mojokerto Lolos ke Final Porprov Jatim IX 2025, Mas Dhoni: Ini Buah Kerja Kolektif dan Persiapan Matang

MOJOKERTO, JURNALDETIK.COM – Langkah tim sepak bola putra Kabupaten Mojokerto menuju podium tertinggi di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur IX 2025 kian nyata. Kemenangan gemilang atas tim kuat Kota Kediri dalam laga semifinal yang berlangsung di Lapangan Cakrawala Universitas Negeri Malang pada Sabtu (28/6/2025) memastikan tiket final bagi skuad Bumi Majapahit.

Di balik pencapaian cemerlang ini, ada peran penting manajer muda Akhmad Lutfi Ramadhani, atau yang akrab disapa Mas Dhoni. Ia menjadi tokoh sentral yang menggerakkan roda tim dengan penuh semangat dan strategi yang terukur.

“Alhamdulillah, perjuangan panjang ini membuahkan hasil. Kami sudah menyiapkan tim sejak awal dengan pendekatan menyeluruh: dari sisi teknik, taktik, hingga mental bertanding,” ungkap Mas Dhoni usai pertandingan.

Ia menegaskan bahwa kemenangan ini bukan semata-mata hasil pertandingan, melainkan refleksi dari kerja tim yang solid dan konsisten dalam latihan serta pembinaan.

“Kami analisa kekuatan dan kelemahan lawan secara detail. Para pemain kami latih untuk tenang, sabar, dan bermain sesuai skema. Hasilnya bisa dilihat sendiri di lapangan,” tambahnya.

Mas Dhoni, yang juga dikenal aktif dalam organisasi kepemudaan dan pembinaan atlet lokal, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi. Ia menekankan pentingnya sinergi antara manajemen tim, pelatih, atlet, dan dukungan dari masyarakat luas.

Sebagai kader muda dari PKB Mojokerto, ia juga mengajak warga Mojokerto untuk terus memberikan dukungan moril menjelang laga final.

“Kami mohon doa dan dukungan seluruh masyarakat Mojokerto. Insya Allah, dengan semangat kebersamaan dan perjuangan maksimal, medali emas bisa kami persembahkan untuk daerah,” ujarnya dengan penuh optimisme.

Kemenangan ini membawa Kabupaten Mojokerto satu langkah lebih dekat untuk menambah koleksi medali emas di ajang Porprov 2025. Harapan pun membuncah agar tim sepak bola putra dapat membawa pulang prestasi terbaik dan mengharumkan nama Mojokerto di kancah olahraga provinsi.(Kar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *