MOJOKERTO, JURNALDETIK.COM – Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H/2025 M berlangsung khidmat di Masjid An-Nakhrawi, Dusun Kebaron, Desa Singowangi, Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto, Minggu (14/9/2025) malam.
Acara tersebut dihadiri jajaran pemerintah desa, Ketua Takmir Masjid Ustadz Usman Ali, tokoh masyarakat Bambang Subianto dan Buali, serta ratusan warga yang memadati pelataran masjid.
Rangkaian kegiatan dimulai usai salat Isya dengan doa bersama yang dipimpin Ustadz Usman Ali bersama jajaran pengurus Takmir Masjid An-Nakhrawi. Doa dipanjatkan untuk keselamatan warga Desa Singowangi dan bangsa Indonesia agar senantiasa diberi keberkahan, dijauhkan dari konflik, serta tetap dalam persatuan.

Dalam sambutannya, Ketua Takmir Masjid menyampaikan rasa syukur atas kelancaran acara ini. Ia berharap tradisi peringatan Maulid Nabi terus dilestarikan sebagai wadah mempererat ukhuwah Islamiyah sekaligus menumbuhkan kecintaan kepada Rasulullah SAW.
Ketua Panitia Maulid Nabi, Nguji Santoso, didampingi Bambang Sugianto, menuturkan bahwa kegiatan ini rutin digelar setiap tahun secara swadaya oleh warga.
“Maulid Nabi bukan sekadar ritual, melainkan momentum memperkuat nilai moral, kebersamaan, dan kepedulian sebagaimana ajaran Rasulullah SAW,” ungkapnya.
Nguji Santoso menambahkan, rangkaian acara meliputi pembacaan sholawat, pengajian, serta doa khusus untuk keselamatan bangsa.
“Kami mendoakan agar desa dan bangsa ini terhindar dari konflik serta senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan,” imbuhnya yang diamini Bambang Sugianto.
Suasana semakin semarak dengan lantunan sholawat dari grup Gepees Mojokerto yang mengiringi jalannya acara. Warga Singowangi juga menghadirkan Ustadz Zamroni dan Gus Ulum dari Mojokerto sebagai penceramah utama.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid An-Nakhrawi ini menjadi bukti semangat masyarakat dalam menjaga tradisi keagamaan, mempererat silaturahmi, serta meningkatkan kecintaan kepada Rasulullah SAW.(Kar)
















