Antusias Peserta Menggema, Mengapresiasi Turnamen PWI Mojokerto Cup 2026

MOJOKERTO,JURNALDETIK.COM– Turnamen futsal tingkat pelajar Piala PWI Mojokerto Cup 2026 dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) mendapat sambutan hangat dari para peserta. Memasuki hari kedua pelaksanaan, turnamen yang digelar di GOR Seni Majapahit Kota Mojokerto, Rabu (21/1/2026), berlangsung semakin kompetitif dengan dimulainya babak 16 besar.

Antusiasme tinggi tidak hanya terlihat dari para pemain di lapangan, tetapi juga dari para ofisial dan pendamping tim yang menilai turnamen ini sebagai ajang positif bagi pembinaan atlet futsal usia pelajar, baik dari Kota maupun Kabupaten Mojokerto.

M Syahrul Saputra, ofisial tim SMPN 1 Gedeg, mengapresiasi pelaksanaan turnamen yang dinilainya sangat profesional. Menurutnya, Turnamen Futsal Piala PWI Cup 2026 memberikan pengalaman berharga bagi para pelajar.

“Turnamen ini luar biasa. Pendaftarannya gratis, wasitnya profesional, dan kondisi lapangan juga sangat bagus. Harapannya ke depan Piala PWI Mojokerto Cup bisa semakin besar,” ujarnya.

Hal senada disampaikan Yogi Prawono dari SMPN 1 Kota Mojokerto. Ia menilai meski baru pertama kali digelar, PWI Mojokerto Cup sudah menunjukkan kualitas yang sangat baik.

“Walaupun ini turnamen perdana, penyelenggaraannya sangat luar biasa. Ke depan semoga bisa digelar lagi dengan kuota peserta yang lebih banyak, karena banyak sekolah yang ingin ikut namun terbentur kuota. Untuk tim kami, targetnya juara karena di dua event sebelumnya kami berhasil meraih juara,” katanya optimistis.

Sementara itu, Agus Baharuddin dari SMP Taman Siswa menyebut turnamen ini sangat mendukung perkembangan atlet futsal di wilayah Mojokerto.

“Pesertanya dari Kota dan Kabupaten Mojokerto, ini sangat mensupport pembinaan atlet. Kami berharap turnamen ini bisa digelar rutin setiap tahun. Semoga SMP Taman Siswa bisa melangkah ke babak selanjutnya,” ungkapnya.

Apresiasi juga datang dari Tomy, ofisial SMPN 4 Kota Mojokerto. Ia mengucapkan terima kasih kepada PWI Mojokerto atas terselenggaranya ajang futsal pelajar tersebut.

“Turnamen ini sangat bermanfaat untuk mengasah kemampuan anak-anak, sebagai persiapan menghadapi event seperti Popda dan Porprov. Kami berharap turnamen ini berkelanjutan setiap tahun. Untuk target, SMPN 4 Kota Mojokerto optimistis juara satu, karena di dua turnamen sebelumnya kami berhasil menjadi juara,” tandasnya.

Turnamen Futsal Piala PWI Mojokerto Cup 2026 diharapkan tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sarana pembinaan dan pencarian bibit atlet futsal berprestasi di Mojokerto.(Kar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *