Polres Kabupaten Mojokerto Ajak Media Sukseskan Pelaksanaan Pemilu 2024

MOJOKERTO, JURNALDETIK.COM- Bertempat di kantor Media Sekilas Media.Com di Perumahan Indraprasta, Desa Mlaten, Kecamatan Putri, Kabupaten Mojokerto. Kasi Humas Polres Mojokerto IPTU Wahib mengelar dialog dengan awak beberapa media Mojokerto. Senin (22/1/2024)

Dalam dialog tersebut, Kasi Humas Polres kabupaten Mojokerto, IPTU Wahib menyampaikan pesan dari Kapolres Mojokerto, AKBP Wahyudi, S.I.K, M.H, mengajak awak media untuk turut menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2024 yang kurang dari satu bulan ini.

“Kami berharap rekan-rekan media ikut serta mensukseskan Pemilu 2024. Serta dalam menyampaikan informasi ke masyarakat tidak memberitakan berita kampanye hitam dan berita adu domba,” tutur Iptu Abdul Wahib,

Lebih lanjut Kasi Humas menambahkan, dalam menyukseskan Pemilu, dibutuhkan sinergi berbagai pihak untuk meminimalisir sebaran berita palsu di berbagai media, baik media massa, media online dan terutama media sosial.

“Maka kami ingin mengajak rekan-rekan media untuk sinergi bersama. Sebab lewat rekan-rekan jurnalis ini yang bertugas menyebarkan informasi. Apalagi ini kan suhu politik mulai hangat,” kata IPTU Wahib. (Kar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *