MALANG,JURNALDETIK.COM –
Perolehan medali kontingen Kabupaten Mojokerto dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Jawa Timur 2025 terus bertambah. Berdasarkan laporan resmi dari Bidang Humas KONI Kabupaten Mojokerto, M. Toyib, hingga Kamis, 3 Juli 2025, sejumlah cabang olahraga (cabor) kembali menyumbangkan medali dan menguatkan posisi Mojokerto di klasemen sementara.
Cabor Ski Air menjadi penyumbang terbanyak kali ini, dengan total lima medali yang berhasil dibawa pulang: satu medali emas, tiga perak, dan satu perunggu.
“Alhamdulillah, hari ini kontingen Kabupaten Mojokerto menambah pundi-pundi medali. Cabor ski air tampil sangat baik dan menyumbang satu emas, tiga perak, dan satu perunggu,” ujar M. Toyib, Kamis (3/7/2025).
Selain ski air, sejumlah cabor lainnya juga turut menyumbang medali. Cabor loncat indah berhasil meraih satu perunggu, woodball membawa pulang satu medali perak, arung jeram menyumbang satu perunggu, dan biliar juga menambah satu perunggu lewat nomor snooker single putra.
“Perolehan ini tentu menambah semangat bagi atlet-atlet kita yang masih bertanding. KONI Kabupaten Mojokerto sangat mengapresiasi kerja keras para atlet, pelatih, dan ofisial yang telah menunjukkan dedikasi tinggi demi mengharumkan nama daerah,” tambahnya.
M. Toyib juga menyampaikan bahwa pihaknya terus melakukan pemantauan dan memberikan dukungan penuh kepada seluruh kontingen Mojokerto yang masih berlaga di berbagai nomor pertandingan di Malang Raya.
“Semoga semangat juang ini terus menyala hingga penutupan Porprov. Kita optimis masih ada peluang medali dari cabor-cabor lainnya,” pungkasnya.(Kar)
















