MOJOKERTO,JURNALDETIK.COM- Pemilu Kepala Daerah (PILKADA) Kabupaten Mojokerto memang masih kurang 1 tahun lagi,namun sejumlah Partai Politik sudah ancang-ancang menentukan bakal calon bupati yang bakal diusung untuk mengikuti Pilkada Mojokerto, salah satunya dari Partai Amanat Nasional (PAN) sudah yakin mengusung Dr Muhammad Al Barra Lc, M.Hum sebagai bakal calon bupati Mojokerto.
Hal itu disampaikan langsung oleh Wakil Ketua Umum DPP PAN Yandri Susanto saat bersilaturahim dengan Pengasuh Pondok Pesantren Amanatul Ummah Prof Dr KH Asep Syaifuddin Chalim MA di Guest House IKHAC Pacet Mojokerto, Minggu (26/3/2023).
“Saya menganggap, Gus Barra sangat layak menjadi Bupati Mojokerto 2024 nanti. Sebab, Gus Barra mempunyai jiwa kepemimpinan yang berorientasi membela kepentingan rakyat. Gus Barra sebagai pemimpin yang berkarakter kuat, cerdas, disiplin, tegas, terbuka dan jujur serta amanah,” Jelas Yandri
Yandri merasa, baik PAN maupun dirinya sangat bersyukur dapat dekat dengan Kiai Asep, yang sampai saat ini telah banyak membantu segala keperluan DPC Partai Amanat Nasional Kabupaten Mojokerto dalam persiapan menjelang Pileg maupun pemilu 2024 mendatang. Yandri yang sebelumnya sebagai Ketua Komisi VIII DPR RI ini mengungkapkan, Kiai Asep sebagai salah tokoh besar di negeri ini, juga mempunyai sifat dermawan kepada masyarakat luas.
“Seandainya, ada 10 Kiai Asep di indonesia ini, maka indonesia akan menjadi makmur dan sejahtera. Saya menghimbau kepada semua bacaleg dan kader PAN diwilayah ini, untuk memberikan yang terbaik kepada Kiai Asep sekeluarga. Segala bantuan yang tidak ternilai yang sudah diberikan Kiai Asep kepada PAN diwilayah harus kita hargai setinggi tingginya. DPP PAN tetap komitmen dukung Gus Barra di Pilbup 2024 nanti,” ungkap Yandri Susanto yang juga sebagai Wakil Ketua MPR RI.(Kar)